Radarjawa - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Ditjenpas) Sulawesi Tengah (Sulteng) mengadakan rapat penting yang dipimpin langsung oleh Kepala Kanwil, Bagus Kurniawan. Rapat ini dihadiri oleh para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Kota Palu, dengan tujuan utama mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan dan mempersiapkan diri menyambut perayaan Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), Rumah Tahanan Negara (Rutan), dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA), Selasa (18/3).
Kegiatan yang berlangsung di aula Kanwil Ditjenpas Sulteng ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, antara lain Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, Kepala Bidang Pembimbing Kemasyarakatan, Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan, Kepala Lapas Kelas IIA Palu, Kepala Bapas Kelas I Palu, Kepala LPKA Palu, Kepala Rutan Kelas IIA Palu, dan Kepala Lapas Perempuan Kelas III Palu.
Dalam rapat bersama Kepala UPT Pemasyarakatan se-Kota Palu, Kepala Kanwil Ditjenpas Sulteng menekankan beberapa poin penting yang meliputi pelaksanaan buka puasa bersama WBP secara sederhana dengan menu yang sama, tindak lanjut program ketahanan pangan melalui PKS BSIP dan BI dengan penyediaan polybag tanaman bagi UPT yang tidak memiliki lahan, percepatan proses permohonan pinjam pakai kantor/gedung kepada Pemda, percepatan pembayaran Tukin, pengaturan jadwal pegawai pada Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri, persiapan proses penyerahan remisi yang baik, bantuan petugas Kanwil, Bapas, dan Rupbasan dalam layanan kunjungan Idul Fitri, penetapan jadwal layanan kunjungan maksimal 3 hari, serta kelengkapan data kepegawaian dan berkas SKP, dengan tujuan meningkatkan kinerja dan mempersiapkan perayaan hari besar dengan optimal.
Kepala Kanwil Ditjenpas Sulteng, Bagus Kurniawan, menekankan pentingnya peningkatan kinerja seluruh jajaran di lingkungan Kanwil Ditjenpas Sulteng.
"Mari kita jadikan momen perayaan hari besar ini sebagai sarana untuk memperkuat nilai-nilai kemanusiaan dan meningkatkan kualitas pelayanan kita. Setiap tindakan kita harus mencerminkan profesionalisme, integritas, dan empati. Kita adalah garda terdepan dalam membangun pemasyarakatan yang lebih baik,"ujar Kakanwil
Rapat ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan koordinasi antar UPT Pemasyarakatan di Sulawesi Tengah, serta memastikan perayaan Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
Komentar0