RadarJawa – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah gelar apel pagi pegawai, Senin (21/10). Bertindak sebagai pembina apel, Kepala Subseksi Bimbingan Kegiatan (Kasubsi Bimgiat), Indra Sakti, mengimbau seluruh pegawai untuk menjaga kedisiplinan saat melaksanakan tugas.
Mengawali arahannya, Indra menyampaikan apresiasi atas kedisiplinan yang telah ditunjukkan oleh para pegawai, salah satunya mengikuti kegiatan apel pagi. Ia menekankan bahwa kedisiplinan merupakan fondasi penting dalam menjalankan tugas sehari-hari.
“Saya sangat mengapresiasi kedisiplinan yang sudah ditunjukkan oleh seluruh pegawai selama ini. Kedisiplinan adalah salah satu kunci dalam menjaga performa kerja yang optimal,” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa kedisiplinan tidak hanya berdampak pada efisiensi internal, tetapi juga berkaitan langsung dengan kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat. “Tugas utama kita adalah memberikan pelayanan dengan sebaik-baiknya. Kualitas pelayanan yang kita berikan adalah cerminan dari integritas dan profesionalisme kita,” tegas Indra.
Selanjutnya, Kasubsi Bimgiat menyampaikan imbauan Kepala Rutan Palu, Yansen, agar seluruh pegawai Rutan Palu dapat menjaga kolaborasi dan terus bekerja sama dalam meningkatkan pelayanan, pembinaan dan menjaga kondusifitas kemanan dan ketertiban dilingkungan Rutan Palu.
“Implementasikan Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basics dan laksanakan tugas sesuai aturan yang berlaku. Berikan kontribusi terbaik kita untuk mewujukan kinerja Rutan Palu menjadi lebih baik,” tutup Indra. (Ra).
Komentar0