RadarJawa. Warga binaan pemasyarakatan yang beragama Islam yang berada di Lapas Kelas IIA Samarinda pimpinan Kalapas Hudi Ismono, Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur, setelah mengikuti perlombaan Adzan dan Hafalan Al-quran dalam rangka keberkahan bulan suci Ramadhan 1445 H lalu, Kamis (18/4) dilakukan pembagian hadiah Lomba Adzan dan Hafalan Al-Quran.
Kalapas Samarinda Hudi Ismono melalui Plh. Kalapas sekaligus Kasi Binadik Pariadi didampingi Kasubsi Bimaswat Ali Yunus dan jajaran hadir langsung menyerahkan hadiah.
Kalapas Samarinda Hudi Ismono mengatakan, kegiatan ini merupakan program pembinaan kerohanian bagi warga binaan agar bisa lebih fokus untuk melaksanakan ibadah dan mendapatkan keberkahan di bulan Ramadhan lalu.
"Perlombaan kemarin bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembinaan bagi para warga binaan, khususnya yang beragama Islam," ungkap Kalapas Samarinda Hudi Ismono di tempat terpisah.
Selain itu, kata dia, melalui penguatan iman dan takwa yang nantinya menjadi bekal hidup usai menyelesaikan masa hukuman sesuai arahan dari Kakanwil Gun Gun Gunawan dan Kadivpas Heri Azhari.
Diharapkan dengan kegiatan ini dapat membentuk Pribadi WBP yang Akhlakul Karimah, berkualitas dalam Iman dan Taqwa serta meningkatkan kualitas pribadi dalam beribadah.
Komentar0